Bintara.id- Berikut ini adalah daftar bacaan dan Renungan Harian Katolik Jumat 27 Januari 2023 Bacaan Pertama Ibrani 10:32-39, Mazmur Tanggapan Mzm. 37:3-4,5-6,23-24,39-40, Bait Pengantar Injil Alleluya, Bacaan Injil Markus 4:26-34.
Bacaan Pertama Ibrani 10:32-39
"Kalian telah menderita banyak, sebab itu janganlah melepaskan kepercayaanmu."
Saudara-saudara, ingatlah akan masa yang lalu. Sesudah kamu menerima terang, kamu banyak menderita karena kamu harus bertahan dalam perjuangan yang berat, baik waktu kamu dijadikan tontonan oleh cercaan dan penderitaan, maupun waktu kamu mengambil bagian dalam penderitaan mereka yang diperlakukan sedemikian.
Memang kamu telah turut mengambil bagian dalam penderitaan orang-orang hukuman, dan ketika hartamu dirampas, kamu menerima hal itu dengan sukacita, sebab kamu tahu, bahwa kamu memiliki harta yang lebih baik dan yang lebih langgeng sifatnya.
Sebab itu janganlah melepaskan kepercayaanmu, karena besarlah upah yang menantinya. Kamu sungguh memerlukan ketekunan, supaya sesudah kamu melakukan kehendak Allah, kamu memperoleh apa yang dijanjikan itu.
Sebab dalam Alkitab tertulis: "Sedikit, atau bahkan sangat sedikit waktu lagi, Dia yang ditetapkan untuk datang itu akan tiba tanpa menangguhkan kedatangan-Nya.
Tetapi orang-Ku yang benar akan hidup oleh iman, dan apabila ia mengundurkan diri, Aku tidak berkenan lagi kepadanya."
Tetapi kita bukanlah orang-orang yang mengundurkan diri dan akan binasa! Sebaliknya: Kita ini orang-orang yang percaya dan yang beroleh hidup.
Demikianlah Sabda Tuhan.
Artikel Terkait
Jangan Khawatir, Ini 13 Rekomendasi Serum Wajah Produk Lokal Terbaik
Ini Rekomendasi Lipstik Termahal di Dunia, Gak Nyangka Harganya Mencapai Miliaran Rupiah
Tips Mantap Balikan dengan Mantan, Termasuk Bersedia Maafkan Masa Lalu!
Ini 10 Merk Tas Wanita Terkenal atau Branded dan Berkualitas
Pidato Indonesia Maju oleh Presiden Jokowi pada RAKERNAS XI PMKRI
Ternyata 5 Alasan Ini Membuat Aquarius Sering Disebut Sosok yang Cerdas dan Mandiri
Ini 6 Style Cowok yang Mampu Menarik Hati Para Wanita, Kepoin Yuk!